Foto Santri
SMP MBS Socah yang baru saja diresmikan pada bulan Juni lalu berhasil menggelar wisuda tahfidz untuk santriwan dan santriwati terbaiknya dengan juz 30,29, dan 1 juz untuk 12 santri terbaiknya. Wisuda tahfidz yang dilakukan SMP MBS Socah digelar di area Masjid Babussalam Socah dengan dihadiri langsung oleh Prof. Maksum Radji selaku pembina pondok pesantren Babussalam Socah (30/8).
Wisuda tahfidz SMP MBS Socah dibarengi dengan rangkaian acara lainnya, salah satunya kajian yang diisi langsung oleh Prof. Maksum Radji selaku pembina pondok pesantren Babussalam Socah. Wisuda tahfidz ini dihadiri oleh kurang lebih 100 orang yang terdiri dari walisantri, jamaah kajian, dan santriwan serta santriwati yang hadir pada agenda wisuda tahfidz pada malam itu.
Ditengah-tengah acara wisuda ada sambutan yang disampaikan oleh pengasuh pondok Babussalam Socah, begini tuturnya “wisuda tahfidz ini adalah agenda rutin yang biasa dilakukan oleh pondok Babussalam Socah untuk mengapresiasi santri-santrinya yang sudah berhasil menyelesaikan hafalannya, dan akan diuji langsung oleh walisantri dan jamaah sekitar” begitu tutur Rik Suhadi yang juga menjadi Ketua Umum PDM Kabupaten Bangkalan.
“Keberhasilan santri-santrinya dalam menyelesaikan hafalannya tidak luput juga dari peran ustadz dan ustadzah yang selalu sabar dalam membimbing santri-santrinya, yang membedakan MBS Socah dengan Pondok-pondok yang lain disini tidak mengambil dunianya mereka yaitu Handphone. Handphone diberikan pada jam-jam tertentu untuk menunjang pembelajaran dan hafalan mereka” begitu pungkas Rik Suhadi selanjutnya. (Alda)